MARISA, KOMPAS.com
- Peserta Kompas Jelajah Sepeda Manado-Makassar dapat istirahat lebih
lama pada etape keenam, Sabtu (23/8/2014). Mereka akan menikmati
perjalanan laut selama 15 jam menuju Ampana, Sulawesi Tengah, dan hanya
gowes sekitar 23 kilometer.
Jarak tempuh gowes tersebut adalah
antara tempat penginapan di Marisa, Gorontalo, ke Pelabuhan Bumbulan,
Kecamatan Paguat, Gorontalo. Sesudahnya, sepeda pun satu per satu
dimasukkan ke kapal ferry, parkir di antara deretan kendaraan bermotor.
Pelabuhan
ini baru beroperasi selama dua tahun, yang itu pun hanya melayani
penyeberangan ke Dolong, Pasokan, dan Ampana. Dari pelabuhan ini, ada
satu kapal yang bertolak setiap Rabu dan Sabtu pada pukul 08.00 WIB.
"Kapal
berkapasitas 250 orang dan sudah tiba dari malam hari, tergantung
cuaca." kata Koordinator Operasional Pelabuhan, Rahmat Muhammad, saat
ditemui di Pelabuhan Bumbulan, Sabtu.
Begitu memasuki ferry, para
peserta langsung mencari posisi nyaman untuk duduk maupun tidur. Jeda
ini memberi kesempatan kepada mereka untuk melemaskan otot setelah
melintasi lima etape jelajah.
Rombongan jelajah sepeda
diperkirakan tiba di Ampana pada Minggu (24/8/2014) dini hari. Ke-50
pesepeda ini kemudian akan melanjutkan perjalanan ke etape 7, yaitu rute
Ampana-Poso, Sulawesi Tengah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar