Jumat, 06 November 2015

Cara Membuat Kue Kering Sus Keju Enak

Ada banyak variasi resep kue Sus ini, seperti sus kering sus kering coklat, sus kering bawang atau sus kering isi coklat. Untuk kali ini, kita akan mencoba membuat Resep Kue Kering Sus Keju.


Resep Kue Kering Sus Keju Enak 
 Ilustrasi Gambar Kue Sus Keju

Asal Usul Kue Sus

Kue sus dalam bahasa belanda dikenal dengan nama "Soes". Kue sus ini berbentuk bundar dan memiliki rongga yang biasanya berisi manis dan gurih seperi custard, fla, atau daging. Kue sus yang diisi dengan fla atau custard disajikan pada hidangan setelah didinginkan pada lemari es.
Why? Tentunya karena bahan baku fla dan custard berbentuk susu. Sehingga jika tidak didinginkan akan menjadi cepat basi. Dalam bahasa Perancis, kue sus lebih dikenal dengan nama "choux à la crème". Dinamakan seperti itu karena bentuk kuenya yang bundar menyerupai seperti kubis, sehingga disebut dengan "choux" (bahasa Perancis: kol).
Beda halnya dengan adonan cake dan kue bolu, adonan kue sus ini dibuat bukan dari kocokan telur atau kocokan mentega dengan gula. Adonan kue sus didapat dari menambahkan tepung terigu dalam campuran air yang dimasak bersamaan dengan mentega atau margarin hingga mendidih.
Asal Usul Kue Sus
Asal Usul Kue Sus
Kemudian telur ayam ditambahkan satu per satu ke dalam adonan sambil diaduk rata hingga adonan menjadi kalis dan tidak lengket di panci. Uniknya, adonan kue sus ini tidak perlu menggunakan bahan pengembang seperti baking powder atau baking soda.
Agar kue mengembang lebih bagus sewaktu dipanggang, gunakan bantuan alat mixer. Dan hal yang harus diperhatikan, oven yang akan digunakan untuk memanggang kue sus ini harus dalam keadaan panas sekali sekitar 220 Derajat Celcius.
Panas didalam oven akan mengubah kadar air yang tinggi menjadi uap di dalam adonan. Adonan telur yang ada dalam adonan akan membentuk kerangka kue yang tipis. Sedangkan uap yang terangkap di dalam adonan membuat rongga-rongga di bagian dalam kue.

Adonan yang hampir serupa dengan kue sus yang biasa digunakan untuk kue sejenisnya adalah croquembouche, gougère, eclair, dan beignet. Belakangan ini, kue sus berkembang adonannya menjadi variasi rasa yang berbeda-beda.
Ada juga yang menyajikan sus kering dan ada pula sus basah. Dan bahkan sekarang ada kue sus yang dibentuk dengan hewan angsa. Wah, menarik sekali! Nah sekarang bagaimana selera kue sus anda?

Bahan yang diperlukan dalam membuat Resep Kue Kering Sus Keju Enak dan Praktis:

  •  air 250 ml 
  •  mentega 100 gr 
  • 1/2 sendok teh garam
  •  terigu 150 gr  dan diayak
  •  keju edam 50 gr dan jangan lupa diparut!
  •  telur ayam 3 butir
  •  baking soda 1/2 sendok teh

Cara membuat Resep Kue Kering Sus Keju Enak dan Praktis :

  1. Didihkan air, lalu masukkan garam, dan mentega.
  2. Kemudian masukkan tepung terigu, lalu diaduk-aduk hingga kalis.
  3. Masukkan telur satu persatu ke dalam adonan dan tambahkan keju parut sambil terus diaduk-aduk, lalu sisihkan.
  4. Masukkan adonan yang telah tercampur rata ke dalam plastik yang bentuknya segitiga, gunting ujungnya, semprotkan adonan tersebut. Jangan lupa untuk memberi jarak di antara setiap adonan.
  5. Panggang adonan didalam oven dengan menggunakan suhu 190 derajat celcius kurang lebih selama 25 menit, Kemudian angkat dan sajikan dech.

Bagaimana menurut teman teman? Tidak terlalu sulit kan cara membuat Resep Kue Kering Sus Keju ini?

Tips Dan Trik Cara Membuat Kue Sus Mengembang Dan Renyah!

Tips Dan Trik Cara Membuat Kue Sus Mengembang Dan Renyah
Tips Dan Trik Cara Membuat Kue Sus Mengembang Dan Renyah
  1. Pastikan semua bahan di dalam adonan yang akan dipanggang benar-benar tercampur rata.
  2. Untuk bahan adonan tepungnya, gunakan tepung terigu berprotein tinggi.
  3. Hindari saat penambahan telur sekaligus ke dalam adonan dalam waktu yang bersamaan. Ada baiknya campurkan telur perlahan sedikit demi sedikit untuk menghindari adonan terlalu lembek karena kelebihan telur.
  4. Masukkan telur ketika suhu adonan sudah menjadi dingin atau pada suhu suam kuku. Adonan tidak akan mengembang dengan sempurna dan telur akan segera matang jika adonannya masih panas.
  5. Jika adonan terlalu lembek, jangan panik. Hebaiknya hentikan penambahan telurnya dan gunakan penambahan 1/2 resep tepung terigu untuk mengatasinya.
  6. Atur temperatur oven pada suhu yang tinggi sekitar 160 derajat Celcius sampai 200 derajat Celcius. Siapkan pemanggangnya sebelum memanggang kulit sus nya.
  7. Perhatikan tingkat kematangan kue sus. Dimulai dari bentuknya yang sudah mengembang dan permukaan kuenya yang mulai berwarna kecoklatan.
  8. Jangan membuka oven sebelum proses pemanggangan kue sus mengembang dengan sempurna.
  9. Saat dikeluarkan dari oven, kue sus akan mengempis dan permukaan kue sus sudah berwarna kecoklatan. Berarti, selamat! kalian sukses membuat kue sus :D.
  10. Simpan kulit kue sus dalam wadah plastik yang berkedap udara dan simpan dalam lemari pendingin agar tidak mudah basi.
  11. Jika kalian ingin menyajikannya lagi, hangatkan dengan menggunakan oven.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar